Contoh Surat Lamaran Kerja di Pabrik Garment

Contoh Surat Lamaran Kerja di Pabrik Garment adalah contoh surat lamaran pekerjaan terbaru yang akan saya share di siang hari ini. Namun sebelum itu saya ingatkan kembali bahwa pada postingan sebelumnya admin sudah membagikan contoh surat lamaran kerja pabrik, silahkan meunju postingan tersebut jika dirasa dibutuhkan. Sedangkan untuk siang ini admin akan membagikan contoh surat lamaran kerja pabrik Garment. Contoh lamaran pekerjaan di pabrik Garment ini tentunya akan bermanfaat bagi teman-teman yang ingin melamar kerja di pabrik Garment tersebut. Maka dari itu mari kita simak cara membuat surat lamaran pekerjaan di pabrik garment berikut ini samapai selesai.


Contoh Surat Lamaran Kerja di Pabrik Garment


Surat lamaran kerja di pabrik garment tentu sangat cocok digunakan untuk anda yang mau melamar kerja di pabrik pabrik Garment. Bekerja di pabrik Garment biasanya identik dengan pekerjaan pada bidang produksi, jam kerja di pabrik sangatlah tidak menentu, hal ini dikarenakan setiap pabrik menetapkan sistem shifting untuk para karyawannya.

Meskipun begitu, bekerja di pabrik Garment masih menjadi favorit bagi sebagian besar orang, hal ini dikarenakan jaman sekarang ini mencari pekerjaan itu susah, sehingga seseorang harus mau bekerja dimanapun supaya kebutuhannya bisa terpenuhi. Selain itu dalam proses rekruitmen karyawan pabrik, baik itu pabrik Konveksi ataupun Garment, biasanya pihak HRD atau Personalia pabrik tersebut tidak menentukan syarat-syarat yang sulit dipenuhi oleh calon karyawan pabrik. Biasanya karyawan pabrik cukup dengan berpendidikan minimal lulusan SMA atau sederajat, dan bahkan sebagian pabrik malah tidak menentukan tingkat pendidikan, cukup dengan mempunyai niat dan pekerja keras.

Hal ini wajar terjadi dalam proses rekrutmen karyawan pabrik, karena untuk bekerja di pabrik sebenarnya tidak membutuhkan kerja otak yang maksimal, namun yang terpenting adalah kerja otot. Dan semua hal yang menjadi pekerjaan karyawan pabrik adalah merupakan pekerjaan-pekerjaan yang dapat dilakukan oleh siapa saja yang tidak memerlukan keahlian khusus, cukup hanya dengan mengikuti beberapa hari training semua bisa dipelajari dengan baik.

Khusus bagi anda yang saat ini belum mempunyai pekerjaan, ada baiknya anda juga mencoba melamar pekerjaan di pabrik. silahkan anda kirimkan surat lamaran kerja di pabrik Garment, konveksi, sepatu atau lain-lain yang berada di seputaran tempat anda tinggal. Dan buang anggapan bahwa bekerja di pabrik itu adalah pekerjaan yang hina. Karena pada dasarnya semua pekerjaan itu sama saja, semuanya sangat tergantung pada bagaimana seseorang menjalaninya. Nah, berikut ini sudah admin siapkan beberapa contoh surat lamaran kerja di Pabrik Garment yang mudah-mudahan bisa anda jadikan referensi.

Contoh Surat Lamaran Kerja di Pabrik Garment I

Kepada Yth,
Departemen Sumber Daya Manusia
PT. Ikhsan Group
Jln. Kebun Raya No. 56 Bandung
up. Bapak Abdul Kadir, SE
di-Tempat

Perihal : Lamaran Kerja

Dengan hormat,
Sehubungan dengan informasi yang saya dapat dari situs PT. Ikhsan Group, bahwasannya perusahaan Anda sedang membutuhkan tenaga kerja untuk ditempatkan dibagian Produksi. Maka dengan ini Saya bermaksud melamar pekerjaan  untuk mengisi posisi tersebut.

Saya yang bertanda tangan sebagai berikut :

Nama lengkap            : Suprianto
Jenis kelamin             : Laki-laki
Tempat, Tanggal Lahir : Bandung, 18 Februari 1990
Alamat                       : Jln. Suka Cita No. 78 Bandung
Pendidikan terakhir     :  SMA Negeri 1 Bandung
No. Telepon               : 0852 70786 4567

Dengan fisik yang sehat, memiliki motivasi yang tinggi, memiliki kemampuan menjahit dan bordir, memahami konsep desain baju ataupun celana serta pernah bekerja selama 5 tahun di salah satu perusahaan Garment, kiranya tepat kalau saya dijadikan kandidat potensial untuk mengisi posisi tersebut.

Sebagai bahan pertimbangan, saya lampirkan CV serta dokumen pendukung lainnya. Saya berharap adanya kesempatan bisa berjumpa dengan Anda untuk membicarakan serta wawancara sebagaimana target yang ingin dicapai perusahaan Anda.

Atas perhatiannya saya sampaikan terima kasih.

Bandung, 31 Oktober 2016
Hormat saya,


Suprianto

Contoh Surat Lamaran Kerja Pabrik Garment II

Bekasi, 31 Oktober 2016

Lampiran  : 6 Lembar
Perihal     : Lamaran Pekerjaan

Kepada :
Yth. Staf Personalia PT Munira Baru
di Bekasi

Dengan hormat,
Bersama surat lamaran ini, saya bermaksud untuk mengajukan permohonan kerja di PT Munira Baru pada posisi Staf Produksi. Adapun kualifikasi saya adalah sebagai berikut:

Nama                         : Sujono
Tempat, Tanggal Lahir : Bekasi, 20 Agustus 1991
Umur                          : 24 tahun
Pendidikan Terakhir    : SMK - Teknik Mesin
No. Telepon               : 089-999-131-97923 6464 7865
Alamat Rumah           : Jln. Suka Kamu No. 55 A Bekasi

Saya sudah mempunyai beberapa pengalaman kerja sebagai staf produksi di beberapa pabrik selama 3 tahun. Selain itu, saya juga memiliki kondisi kesehatan yang baik dan tidak pernah terlibat dalam kasus hukum apapun.

Sebagai bahan pertimbangan, maka saya lampirkan beberapa berkas administrasi pendukung proses seleksi, sebagai berikut:

1. Curriculum Vitae
2. Fotocopy Ijazah SMK 
3. Fotocopy Kartu Tanda Penduduk (KTP)
4. Fotocopy Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)
5. Fotocopy Surat Pengalaman Kerja di Pabrik Garment
6. Pas Photo 3x4 - 3 lembar

Demikian surat lamaran kerja ini saya buat, saya sangat berharap agar dapat diikutsertakan dalam tahapan proses seleksi lanjutan. Atas perhatian dan kerjasamanya saya sampaikan terima kasih.

Hormat saya,


Sujono

Upah bekerja dipabrik saat ini terbilang cukup tinggi karena sudah sesuai dengan Upah Minimun Regional (UMR) si daerah tempat pabrik itu berada. Belum lagi jika hasil produksi dari pabrik tersebut sudah dipasarkan ke mancanegara, tentu saja gaji/upah yang akan diterima oleh para karyawan pabrik pasti lebih tinggi. Jadi admin rasa tidak ada salahnya anda mencoba bekerja di pabrik, daripada hanya menganggur dan merepotkan orang tua anda lebih baik anda mencoba melamar pekerjaan di pabrik.

Jika anda berencana untuk melamar pekerjaan di Pabrik, baik itu pabrik Garment, konveksi, dan lain sebagainya, kedua contoh surat lamaran kerja di pabrik garment di atas bisa anda jadikan referensi cara membuat lamaran pekerjaan di pabrik. Silahkan diubah dan disesuaikan dengan data diri anda. Jangan lupa share juga contoh surat lamaran kerja pabrik di atas kepada rekan-rekan anda yang lain melalui tombol di bawah. Jika dirasa diperlukan, silahkan baca juga contoh surat lamaran kerja Indomaret. Barangkali anda juga punya rencana untuk melamar di Indomaret. Terima kasih sudah berkunjung dan semoga anda diterima pada perusahaan tempat anda melamar. Salam sukses dari http://www.suratlamaran123.com.